sepertinya saat2 tahun baru seperti ini, lagi ngetrend untuk bikin resolusi. mo ikutan bikin resolusi?
aku sudah lama nggak bikin resolusi ataupun janji-janji yang akan kita lakukan di tahun berikutnya. hari kemarin, hari ini dan esok, itu yang penting, kenapa harus menunggu 31 desember untuk bikin resolusi? tiap mau tidur kita harus mereview apa yang kita lakukan hari tadi dan apa yg seharusnya kita lakukan hari esok.
emang betul, skala tahunan juga penting, tapi sebesar apa sih resource hidup anda untuk mematuhi resolusi itu? sebagian dari kita mungkin sudah biasa untuk beresolusi di tiap tahun baru. bagus, artinya anda adalah orang yang konsisten, jarang2 ada orang seperti anda.
tapi itu menjadi basi jika tren ini hanya untuk euphoria tiap tahun baru. resolusi hanya menjadi resolusi belaka dan nggak dipatuhi apalagi dijalankan.
so, be your self lah...
Bikin Resolusi kayak PBB saja ya, dan resolusi PBB pun banyak yang gak jalan. Memang yang terpenting be Your self saja seperti kata Mbak Rere. Tapi dengan niat lebih baik, praktek yang lebih baik, semoga hasilnya pun semakin baik.
ReplyDelete