Sep 25, 2005

BBM, again X(

subsidi BBM buat rakyat miskin sebesar rp100K per kepala rumah tangga? asal miskin, pasti dapet subsidi segitu per bulan? apakah itu akan menyelesaikan persoalan kenaikan BBM yang sangat mengena pad akaum miskin?

dengan menambahkan rp100K per bulan untuk sebuah rumah tangga, diharapkan keluarga itu akan berpenghasilan lebih tinggi dari garis kemiskinan. apakah hal itu yang diinginkan oleh masyarakat miskin di indonesia?

apa tidak terbayang bahwa dengan subsidi rp100K itu hanya untuk meng-cover kenaikan harga BBM saja? apakah tidak dipikirkan ttg kenaikan harga ankutan umum yang jelas mengikuti kenaikan BBM, kenaikan tarif2 lain yg bersangkut pautan dengan BBM. apakah rakyat miskin hanya mengkonsumsi BBM?

kalo bisa dipastikan bahwa bahan2 pokok lain tidak ikut naik harganya, mungkin subsidi sebesar itu akan cukup untuk menutupi kebutuhan BBM para keluarga miskin tersebut. tapi kan itu ndak mungkin to?

No comments:

Post a Comment