Jan 3, 2006

The Promise - a love story between a royal concubine and a slave


Wu Ji - The Promise, the movie Posted by Picasa

sekali lagi, aku acungin jempol buat China Film Groups. nih filem super duper bagus gambar dan ceritanya. walo sebagian orang menilai ini film jiplakan atau this is an "another Couching Tiger", aku gak peduli, yg jelas aku suka dengan film ini.


Qingcheng Posted by Picasa

disutradai oleh Chen Kaige, film ini seperti film china kolosal percintaan lainnya yg megah, penuh warna berani, merah, biru dan kuning, serta nuansa bening orang-orangnya. paduan dari semangat berperang seorang jenderal untuk menaklukkan lawan-lawannya dan jalan hidup seorang gadis kecil yang kemudian menjadi seorang selir dari sang raja yang akan ditaklukan oleh jenderal Guang ming (diperankan oleh Hiroyuki Sanada). jenderal Guangming berusaha untuk membelokkan takdir bahwa dia akan kalah setelah kemenangan perang yang barusan dia dapatkan.


Jenderal Guang Ming Posted by Picasa

suatu ketika dia akan membunuh sang raja dan akan mendapat kan cinta sang selir yang terkenal kecantikannya, Puteri QingCheng (diperankan oleh Cecilia Cheung). takdir itu diberitakan oleh seorang dewi yg namanya gw lupa (diperankan oleh Chen hong) dimana dia juga berbicara kepada putri Qingcheng saat masih kecil bahwa putri kecil itu suatu saat akan menjadi orang yang terkenal dan tiada kekurangan, tetapi ada satu hal, dia tidak akan dapat menemukan cinta dia, karena setiap dia menemukan cinta-nya maka akan selalu diakhiri oleh kematian orang yang dicintainya itu.


kunlun Posted by Picasa

adalah seorang budak, dari sekian ratus budak-budak yang dipakai oleh pasukan jendral Guang ming untuk menjadi bemper dalam menghadapi pasukan barbarian yg mengandalkan ribuan banteng untuk serangan pertama kepada pasukan jendral guangming. budak itu bernama Kunlun (diperankan oleh Dong-Kun Jang, ganteng sih), dimana dia memiliki kekuatan super karena dia bisa berlari sekencang angin sehingga bisa membuat banteng2 tadi menyerang balik ke arah pasukan barbar tadi. dan menanglah pasukan si jendral Guang ming. akhirnya si kunlun atas jasa2 nya itu diangkat menjadi asisten nya jendral guang ming, tugasnya adalah: berlari.

tiada takdir yang dapat dibelokkan, garis Tuhan akan tetap adanya, tak seorangpun manusia mampu mengelakNya. begitu juga dengan jendral guang ming, bagaimanapun caranya dia menghindar dari takdir bahwa dia yang akan membunuh raja dan mendapatkan si putri Qingcheng, dengan menyuruh kunlun untuk memakai baju kebesaran dan mahkota beserta topengnya dan membunuh sang raja dan menyelamatkan QingCheng dan membawa putri itu ke pelukannya. tiada orang yang akan tau bahwa dibalik topeng dan baju kebesaran jenderal itu adalah kunlun, seorang budak.

Qingcheng jatuh cinta pada sang jenderal yang menyelamatkannya, sang putri yang saat itu diingini oleh pangeran Wuhuan (diperankan oleh Nicholas Tse, lutu bo, brondong) yang berebut dengan si jenderal yang sebenarnya kunlun itu.

cinta, deritanya tiada akhir. Qingcheng jatuh cinta pada sang penyelamat,d an kunlun pun, dibalik topeng jendral guang ming jatuh pula cintanya dan rela terjun ke jurang demi huidup qing cheng. Qingcheng makin jatuh cinta dan makin sakit, melihat kenyataan bahwa orang yang dicinta selalu berakhir dengan kematian...

No comments:

Post a Comment